Tuesday 10 November 2015

PENGALAMAN UKG 2015

Assalamu'alaikum rekan guruers. Kali ini saya akan berbagi pengalaman yang baru aku lalui yaitu uji kompetensi guru. Hari ini yaitu Selasa, 10 November 2015 bertepatan dengan hari pahlawan menjalani UKG.

UKG kulalui di TUK yang telah ditentukan. Aku mendapat jadwal pukul 13.00 WIB. Namun, karena suatu hal, UKG molor setengah jam. UKG molor dikarenakan listrik padam di sesi yang pertama. Pukul 13.30 WIB sesi ketiga dimulai.


Login untuk peserta UKG ada tiga kali. Login tersebut terdiri dari:
  1. Login untuk latihan
  2. Login untuk soal asli
  3. Login untuk mengisi survey
Butuh waktu sekitar satu jam untuk mengerjakan soal UKG. Dari 80 soal yang aku kerjakan, kesemuanya meleset dari kisi-kisi. Soal yang kudapat terlalu umum dan mencakup pengetahuan umum kita, semisal pengarang dari judul-judul buku. 

Akhirnya, memutuskan mengakhiri UKG, dan hasilnya adalah
  • Soal paedagogik = Benar 18 dan Salah 9
  • Soal profesional = Benar 37 dan Salah 16
Berdasarkan hasil yang kudapat, memang belum tahu berapa nilainya. Tapi, Insyaallah lolos dari KKM. Nah, saat login yang ketiga akan kumulai, tiba-tiba listrik padam lagi. Namun, itu hanya berlangsung sekitar 10 menit saja. Login pun bisa diulang lagi tanpa mengulang menjawab soal.

Itulah pengalaman UKG-ku hari ini. Semoga UKG para rekan guruers semua mendapat nilai yang jauh lebih baik dariku.

No comments:

Post a Comment